Bikin Ngiler! Deh!!! Es Kuwut Khas Bali Yang Super Nikmat
Es Kuwut Khas Bali Yang Super Nikmat |
Obat penghilang rasa cape dan lelah tidak ada duanya kecuali minuman yang segar, apalagi jika di minum disaat cuaca panas tentunya akan membuat badan anda terasa lebih segar lagi. Berbagai macam variasi dan warna minuman segar yang bisa anda coba disaat siang hari yaitu Es kuwut ali bali. Es kuwut cukup dikenal di kota bali atau pulau dewata. Bagi anda yang sering berkunjung ke kota bali pasti pernah mendengar atau menemukan minuman segar ini. Es kuwut ini minuman segar yang dibuat dari bahan jeruk nipis, air kelapa, kerokan kelapa muda, dan buah lainya. Minuman segar ini bisa dinikmati sambil ngobrol santai berasam dengan teman atau keluarga anda. Tertarik dan sudah tak tahan dengan minuman ini?? Anda bisa menyajikannya dirumah tanpa harus pergi ke pulau dewata. Langsung saja, agar lebih jelas simak ulasannya dibawah ini dengan benar dan jelas
Bahan-bahan yang dibutuhkan :
- Kelapa muda sebanyak 1 bh, diserut
- Air kelapa sebanyak 800 ml
- Melon sebanyak ½ bh, bentuk bulatan atau diserut
- Biji selasih sebanyak 2 sendok makan
- Jeruk nipis sebanyak 2 bh, peras airnya
- Gula pasir sebanyak 150 ml, larutkan dalam air panas
- Es batu sesuaikan
Proses membuat es kuwut segar asli bali :
- Sediakan gelas saji, masukan semua bahan-bahan es kuwut dengan tataan yang rapih kecuali air kelapa, larutan gula serta biji selasih. Buat isian gelas hingga setengah gelas
- Masukan air kelapa hingga kelapa muda dan buah melon agak mengambang. Tuangkan larutan gula, air jeruk nipis serta es batu
- Bahan yang terakhir masukan biji selasih
- Es kuwut bali asli siap untuk dinikmati dan disajikan
Referensi : kuliner123.com
Semoga bermanfaat.
Komentar
Posting Komentar