Dijamin Para Bunda Suka! Ini Dia 3 Resep Masakan Praktis dengan Magic Com
Tak hanya untuk menanak nasi, magic com bisa pula digunakan untuk mengolah masakan praktis lainnya lho, berikut ini 3 resep yang bisa dipraktikkan:
Dijamin Para Bunda Suka! Ini Dia 3 Resep Masakan Praktis dengan Magic Com |
1. Sup Misoa Oyong
Hangat dinikmati di musim hujan.
70 g misoa ▪ 3 buah tahu p▪ 1 buah oyong, kupas, potong bulat ▪ 100 g daging, iris tipis memanjang ▪ 50 g wortel, iris memanjang ▪ 50 g jagung pipil ▪ 3 tangkai daun seledri, ikat ▪ 1 batang daun bawang, iris tipis ▪ 3 siung bawang putih, memarkan ▪ 1500 ml air ▪ gula, garam dan kaldu bubuk secukupnya
Pelengkap: bawang goreng ▪ sambal kecap
Tuang air ke wadah magic com, tambahkan bawang putih dan daging, tekan tombol cook hingga mendidih dan daging lunak.
Masukkan garam, gula, dan kaldu bubuk. Tambahkan jagung pipil, tahu, wortel, seledri, daun bawang, oyong, masak hingga matang.
Tambahkan misoa, masak selama 1 menit. Angkat, sajikan hangat dengan taburan bawang goreng dan sambal kecap.
Masukkan garam, gula, dan kaldu bubuk. Tambahkan jagung pipil, tahu, wortel, seledri, daun bawang, oyong, masak hingga matang.
Tambahkan misoa, masak selama 1 menit. Angkat, sajikan hangat dengan taburan bawang goreng dan sambal kecap.
*Misoa adalah mi tipis terbuat dari tepung terigu. Bisa diperoleh di pasar tradisional atau supermarket. Jika tidak ada, bisa menggunakan soun.
2. Nasi Uduk Ungu
Rasa lezat dan gurihnya menggugah selera.
500 g beras, cuci, tiriskan ▪ 150 g ubi ungu, kukus ▪ 65 ml santan siap pakai ▪ 700 ml air ▪ 2 lembar daun pandan, simpulkan▪ 5 lembar daun salam, sobek-sobek ▪ 2 ruas lengkuas, geprek ▪ 2 batang serai, geprek ▪ 10 g garam ▪ 25 g gula pasir ▪ 1 sdt kaldu bubuk
Pelengkap: acar kuning ▪ telur balado ▪ urap sayur
Blender ubi ungu dengan 300 ml air. Masukkan ke dalam wadah magic com.
Tambahkan 400 ml air, santan, garam, gula, dan kaldu bubuk. Aduk rata.
Masukkan beras, daun pandan, daun salam, lengkuas, serai. Aduk.
Tekan tombol cook hingga pindah ke tombol warm. Aduk rata. Tekan tombol cook lagi, hingga pindah ke tombol warm.
Sajikan hangat dengan pelengkap.
Tambahkan 400 ml air, santan, garam, gula, dan kaldu bubuk. Aduk rata.
Masukkan beras, daun pandan, daun salam, lengkuas, serai. Aduk.
Tekan tombol cook hingga pindah ke tombol warm. Aduk rata. Tekan tombol cook lagi, hingga pindah ke tombol warm.
Sajikan hangat dengan pelengkap.
3. Prol Tape
Praktis untuk teman minum teh.
500 g tape singkong ▪ 80 g gula pasir ▪ ½ sdt garam ▪ 2 butir telur ayam, kocok lepas ▪ 100 g tepung terigu protein sedang ▪ 65 ml santan siap pakai ▪ 50 g margarin
Taburan: 50 g kismis ▪ 25 g wijen
Remas-remas tape singkong bersama gula pasir dan garam.
Tambahkan telur, aduk rata. Masukkan tepung terigu, santan, dan margarin. Aduk.
Tuang ke dalam wadah magic com yang sudah dioles tipis dengan margarin, ratakan. Taburkan wijen dan kismis.
Tekan tombol cook hingga berpindah ke tombol warm selama 10 menit. Ulangi hingga dua kali cook atau sampai matang, Potong-potong, sajikan dengan teh hangat.
Tambahkan telur, aduk rata. Masukkan tepung terigu, santan, dan margarin. Aduk.
Tuang ke dalam wadah magic com yang sudah dioles tipis dengan margarin, ratakan. Taburkan wijen dan kismis.
Tekan tombol cook hingga berpindah ke tombol warm selama 10 menit. Ulangi hingga dua kali cook atau sampai matang, Potong-potong, sajikan dengan teh hangat.
Semoga bermanfaat yaa Bunda Cantik
Sumber: ummi-online.com
Komentar
Posting Komentar